Senin, 15 Desember 2014

Review Komik MERDEKA


Reads! sekarang saya mau beralih ke perkomikan dalam negeri. Salah satu yang menurut saya bagus ini nih..
"MERDEKA : Di Bukit Selarong"
Komik terbitan tahun 2010 bercerita tentang 5 orang anak SMA yang dapet tugas makalah kelompok sebagai ganti ulangan mereka. Mereka adalah Dani si anak Pramuka, Dina adik dari Dani anak Paskibra, Rosi si Kiper, Windri si Cheerleader, dan Aji si Otaku ketinggalan jaman. Setelah berdebat panjang kali lebarr, mereka mutusin tema perjuangan pahlawan Indonesia. 

Survey pertama mereka pergi ke Tugu Proklamasi, disini tanpa diduga-duga mereka ketemu roh penunggu Tugu. Mereka diajak untuk pergi ke masa lalu tapi si roh harus semedi dulu nih, Reads. Karena "keisengan" si Rosi, semedi si Roh terganggu. Mereka ber-6 kelempar ke dunia dimana mereka diharusin ngebantu pahlawan Indonesia ngelawan penjajah. Ini juga salah satu syarat agar mereka bisa kembali ke dunia asal mereka. Pahlawan yang pertama mereka bantu adalah Pangeran Diponegoro.

Menurut saya komik ini seru, kocak, penuh semangat kepahlawanan. Pokoknya kalian harus baca Reads! Komik ini dibuat berseri loh, yang diatas itu seri pertamanya. Seri keduanya ini nihh...
"MERDEKA : Di Sunda Kelapa"
Sekian dulu kali ini.. Semoga bermanfaat
Selamat Melanjutkan Aktivitas Reads!

Follow Twitter @Fi_kuun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar